CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Selasa, 19 Februari 2013

Keutamaan Surat Al-Fatihah

Keutamaan Surat Al-Fatihah
Dari Abu Sa’id bin Al-Ma’la r.a ia meriwayatkan, “Ketika aku sedang shalat di masjid, Rosululloh SAW memanggilku dan aku tidak menyahutinya, tetapi kemudian aku mendatang Rosululloh SAW sesudah shalat, dan aku berkata,”Wahai Rosululloh,sesungguhnya aku sedang shalat”. Maka Rosululloh SAW bersabda,’Bukankah Allah YangMaha Agung berfirman: penuhilah seruan Allah dan Rasul-Nya jika keduanya memanggilmu. Kemudian beliau bersabda,”Sesungguhnya aku ingin mengajarimu surat Al-Qur’an yang paling besar, sebelum engkau keluar dari masjid”. Lantas Rosululloh SAW memegang lenganku. Kemudian ketika aku hendak keluar, aku berkata, ‘Yaa Rosululloh, Engkau telah berkata bahwasanya aku akan diajari satu surat paling besar di dalam Al-Qur’an. Maka beliau bersabda: ‘Alhamdu lillahi robbil-‘aalamiin, hiya assab’ul matsaani, wa al qur’an al-adhiim alladzi uutiituhu (Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Surat itu dinamakan Sab’ul Matsani, dan Al-Qur’an yang paling besar yang telah diturunkan kepadaku)’. (H.R Bukhori, Abu Dawud, Nasa’i, dan Ibnu Majjah). Tsab Matsaani ialah Al-Fatihah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar